Sabtu, 01 Mei 2021

Cara memperbaiki Tv LG gambar redup tetapi OSD normal

Memperbaiki Tv LG Gambar Redup tapi OSD Normal

Dalam hal Memperbaiki tv dibutuhkan ketelititian dan kesabaran, terutama jika kerusakan yang belum pernah kita temui, atau sudah pernah kita temui tetapi tidak pernah menemukan solusinya. Kerusakan tv yang sulit ditemukan adalah bila yang rusak tersebut adalah komponen-komponen kecil yang harganyan tidak seberapa. Contohnya kasus Tv LG Flat 21 Inch yang mengalami kerusakan gambar redup seakan-akan tidak kontras, padahal kontras sudah disetel 100%. Setelah saya amati dengan memencet program dan volume ternyata OSD pada tv terlihat normal dan sangat jelas. Kerusakan Tv LG ini berawal  ketika pertama kali saya menemukan kerusakan Flyback yang bocor, karena setelah dilem ternyata Flyback tetap bocor maka diganti baru. Karena kode Flyback yang rusak sudah hilang, maka saya ganti Flyback Persamaan dengan data dari mengamati  tulisan pin Flyback pada pcb mesin. Setelah FBT diganti dan tv dihidupkan timbul masalah baru yaitu gambar redup, kupikir ini kemungkinan akibat penggantian flyback atau FBT yang kurang sesuai karena FBT diganti dengan Flyback Persamaan, lagian bukan asli tapi KW. Kupikir ini kemungkinan ada tegangan output Flyback yang kurang, dengan demikian saya ukur semua tegangan output Flyback dari heater 3,5 v, screen 62 v, tegangan 180 Volt suplay RGB, tegangan pin RGB sekitar 130 v, hasil pengukuran semua normal.





Sekarang yang terakhir yang saya curigai adalah bagian ABL kemungkinan ada komponen yang rusak. Bagian ABL bisa kita telusuri dari pin ABL dari kaki Flyback karena disana ada tulisannya. Jika di Flyback tidak ada tulisan ini yang bikin repot, kita memerlukan diagram gambar dari mesin tv tersebut. Dari penelurusan pin Abl akan mengarah ke ic gambar tv, atau juga disebut ic khroma, atau ada juga yang menyebutnya ic utama. Hasilnya disana ditemukan sebuah resistor dan dua buah diode 1N4148 yaitu D501 dan D502. Saya tes resistor ternyata baik, kemudian saya Tes Dioda D501 rupanya bagus, D502 ternyata short. Nah… inilah biang keroknya kupikir, kemudian segera diganti yang lain bukan yang baru karena diode ini kita dapatkan tidak perlu mengeluarkan biaya. Lalu darimana? Ya darimana lagi kalau bukan system kanibal, cukup cari digudang mesin-mesin tv bekas lalu copot satu kemudian pasangkan ke tv yang memerlukannya, karena kalau mau beli dipasar mahal ongkosnya daripada harga diode tersebut yang hanya Rp. 500.




Setelah penggantian diode yang short tersebut mulailah sekarang melakukan pengetesan menghidupkan pesawat Tv. Dalam hati berdoa semoga saja tidak ditemukan kerusakan lain lagi dan hasilnya bagus. Tv di “on” kan dan kabel antenna dipasang dan hasilnya seperti pada gambar dibawah ini.



Untunglah kerusakan cuma terjadi pada komponen pendukung dari ABL, jika tidak maka kerusakan bisa saja terjadi pada IC Chroma (ic MICOM) atau bisa juga di Flyback tv tersebut.

Demikianlah cara memperbaki gambar Tv LG redup tapi OSD normal. Kerusakan tersebut kecil tetapi bagi teknisi yang belum banyak pengalaman seperti saya akan kesulitan menemukannya, yang akhirnya sebagai solusi akhir mengganti mesin Tv dengan mesin Tv baru mrek cina yang kwalitasnya sangat buruk, ya sesuai dengan harganya. Semoga bermanfaat!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar